Disoraki di Istana Bogor, Ini Reaksi Anies Baswedan

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. (tribunnews)

Moslemcommunity.net - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan disoraki warga saat tiba di Istana Kepresidenan Bogor.

Sorakan tersebut ia dapat saat akan bersilaturahmi dengan Presiden Joko Widodo.

Wakil Ketua DPR Fadli Zon, menanggapi soal tersebut dan mengganggap hal itu merupakan hal biasa, dan ia juga pernah mengalaminya saat diundang oleh PDI P.

“Saya kira tidak perlu dibesar-besarkanlah. Saya pernah disoraki datang ke PDI saya diundang, disorakin di situ. Saya kira biasa saja,” ujar Fadli Zon di di halaman Masjid At-Tin, Cipayung, Jakarta Timur, Minggu (17/6/2018).

Ia mengaku, tidak mengerti apa latar belakang dari insiden disorakinya Anies Baswedan di Istana Bogor atau dirinya saat diundang oleh PDI P.

Namun, ia mengatakan insiden sorakan tersebut merupakan tanda yang ia lakukan sebagai partai oposisi sudah benar.

“Ya artinya, berarti yang saya lakukan benar sebagi oposisi. Ya itu persoalan kedewasaan dalam berpolitik,” ujar Fadli Zon.

Sebelumnya, Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan disoraki warga saat tiba di Istana Kepresidenan Bogor. Sorakan tersebut ia dapat saat akan bersilaturahmi dengan Presiden Joko Widodo, Jumat (15/6/2018).

Anies mengaku jika ia disoraki oleh sejumlah orang yang memakai seragam, namun ia tidak mengetahui jelas siapa orang tersebut.

“Oh iya tadi saya melihat banyak warga berseragam saya tidak mengetahui seragam apa tuh,” ujar Anies ditemui di rumah dinas Wakil Presiden. (indonesiamedia)

[http://news.moslemcommunity.net]
Banner iklan disini