Panitia Alumni Jatim Sesalkan MC Beri Gelar 'Cak-Jancuk' ke Jokowi
Moslemcommunity - Capres petahana Joko Widodo (Jokowi) diberi gelar 'Cak-Jancuk' saat menghadiri Deklarasi Forum Alumni Jatim. Panitia pun mengaku kaget dan menyayangkan sebutan tersebut.
"Kami hanya memberikan sebutan Cak saja bagi Pak Jokowi kemarin. Itu saja titik," kata Sekertaris Deklarasi Alumni Jawa Timur Teguh Prihandoko saat dikonfirmasi detikcom, melalui sambungan telepon, Minggu (3/1/2019).
Teguh menjelaskan, pihaknya menyayangkan sikap pembawa acara (MC) Djadi Galajapo yang saat itu memberi gelar 'Cak-Jancuk' kepada Jokowi. Meski saat itu oleh pembawa acara, kata 'Jancuk' diberikan kepanjangan sebagai "Jantan, cakap, ulet, dan komitmen".
"Untuk sebutan Jancuk itu keluar dari Pak Djadi Galajapo sendiri, kami tidak tahu. Mungkin saat itu dia terlalu emosional dan terbawa suasana. Ini dari pihak alumni Unair sendiri menyayangkan dan kaget keluar kata-kata Jancuk itu kemarin," kata Teguh.
Menurut Teguh, kata Jancuk itu bisa salah persepsi jika disampaikan untuk orang luar Surabaya.
"Acara ini kan acara orang-orang intelektual, yang tidak hanya dihadiri oleh orang-orang Surabaya saja, melainkan dari alumni dari Kota Solo, Semarang dan lainnya. Jadi semunya kaget. Intinya kami hanya menyayangkan saja keluar kata-kata itu," ujar Teguh.
Sementara itu, perwakilan Almuni SMAK Santa Maria Gama Andrea mengaku juga menyayangkan keluarnya sebutan 'Jancuk' yang disebut Djadi Galajapo, dan itu dianggap keluar dari kontek acara.
"Harusnya dilewati dan dihindari perkataan itu, jika disampaikan kepada orang yang tidak kenal akan memiliki konotasi yang berbeda. Meski waktu itu sudah dikolaborasi (diartikan), namun bagi kami tidak pas. Mungkin terbawa suasana atau euforia waktu itu. Intinya kami sangat menyayangkan," ungkap Gama.
Calon presiden nomor urut 01 Joko Widodo (Jokowi) menghadiri kampanye deklarasi dukungan Forum Alumni Jawa Timur untuk dirinya di Kota Surabaya. Dalam acara itu, Jokowi diteriaki 'jancuk' oleh para pendukungnya.
Hal itu terjadi seusai deklarasi dukungan Forum Alumni Jawa Timur untuk Jokowi di Tugu Pahlawan, Jl Pahlawan, Kota Surabaya, Jawa Timur, Sabtu (2/2/2019). [dtk]