Resmi Dari Karni Ilyas: Diskusi ILC Malam Ini "Membidik Rizieq" Kami Batalkan!
Acara Indonesia Lawyers Club di Tv One malam ini resmi dibatalkan, Karni Ilyas selaku pemandu acara tersebut mengatakan bahwa ILC malam ini dengan tema "Membidik Rizieq" batal, melalui twitternya ia mengatakan:
"Dear Pencinta ILC: Dg beribu maaf,diskusi ILC berjudul "Membidik Rizieq" yg harusnya tayang malam ini, kami batalkan. Sampai ketemu ILC yad."
Dear Pencinta ILC: Dg beribu maaf,diskusi ILC berjudul "Membidik Rizieq" yg harusnya tayang malam ini, kami batalkan. Sampai ketemu ILC yad.— Karni ilyas (@karniilyas) January 24, 2017
Sebelumnya diberitakan bahwa Anggota DPR Fadli Zon juga mengatakan hal yang senada, bahwa dirinya yang seharusnya diundang dalam ILC malam ini tiba-tiba mendapat telpon jika acara tersebut dibatalkan, melalui laman twitternya Anggota DPR tersebut mengatakan:
"Barusan mendadak terima telpon bhw ILC malam ini dibatalkan. Seharusnya sy menjadi salah satu narsum bertema "Habib Rizieq Dibidik.""
Banyak orang yang bertanya-tanya mengapa acara tersebut dibatalkan, akun mengatakan @YoseAndri @karniilyas "mudah2an bkn krn kesehatan bang karni ya...."
@Zakerah2 "@karniilyas minggu besok temanya "La ilaha illallah di merah putih" ya, pasti dicancel lagi"
Sementara itu @malamhujan044 mengatakan "@karniilyas padahal kami mau nonton bareng ngumpul dgn teman. coba judulnya bubarkan fpi pasti dibolehkan tayang"
Barusan mendadak terima telpon bhw ILC malam ini dibatalkan. Seharusnya sy menjadi salah satu narsum bertema "Habib Rizieq Dibidik."— Fadli Zon (@fadlizon) 24 Januari 2017