Akhirnya Demian Aditya Muncul dan Bicara Tentang Echon yang Masih Terbaring di Rumahsakit
Moslemcommunity.net - Demian Aditya akhirnya muncul setelah petaka Death Drop yang membuat asistennya kecelakaan dan terluka parah. Demian meminta maaf belum bisa memberikan penjelasan.
Melalui akun Instagram pribadinya yang dilihat detikHOT Minggu (3/12/2017) sang pesulap mengutarakan permohonan maafnya. Suami Sara Wijayanto itu meminta maaf karena belum bisa memberikan penjelasan.
Dalam permintaan maafnya, Demian mengisyaratkan akan memberikan penjelasan pada waktu yang tepat. Dia pun menuturkan bahwa dirinya dan sang asisten, Edison Wardhana sudah berteman sangat lama.
Berikut adalah permintaan maaf Demian Aditya:
Dear Netizen,
mohon maaf gw blm membuat statement mengenai kejadian kemarin, karena kita semua masih fokus dgn kesehatan Echon. Nanti akan ada waktunya gw untuk bicara, yg terpenting skrg mnta doanya untuk kesembuhan Echon
Fyi, Echon itu sahabat baik gw dan sudah saling kenal baik sejak 15th yg lalu, dia bukan hanya sekedar stuntman or team manager aja tapi sudah seperti kakak buat gw.
Jd mohon pengertian dan doanya agar Echon pulih seperti sedia kala.
Terima kasih atas pengertiannya
Dalam caption gambar dan tulisan yang dipostingnya, Demian sangat memohon doa dan dukungan untuk kesembuhan Edison. Setelah ikut terjatuh dengan peti dalam aksi Death Drop, Edison sampai saat ini masih dirawat di ruang ICU Ruamh Sakit Royal Taruma, Daan Mogot, Jakarta Barat.
(hot.detik.com)
[http://news.moslemcommunity.net]