Inilah Susunan Acara Spirit Shubuh 1212. Ingat, yang paling ditakuti musuh Islam adalah saat jumlah jamaah Subuh sama dengan jamaah Shalat Jum'at. Mari Ummat Rapatkan Barisan!!!
Semangat Aksi Super Damai Bela Islam III atau Aksi 212 di Monas Jakarta pada Jum'at (2/12/16) tidak boleh padam. Oleh karena itu, Gerakan Nasional Pengawal Fatwa (GNPF) MUI pun melakukan konsolidasi untuk memompa semangat perjuangan kaum Muslimin Nusantara.
Selain silaturahim Nasional ke 34 Provinsi, GNPF MUI juga menggagas acara bertajuk Tahajjud dan Subuh Berjama'ah Nasional pada Senin (12/12/16) dini hari di Masjid Pusdai Kota Bandung Jawa Barat.
Selain dihadiri oleh Pimpinan GNPF MUI Pusat, ada dai-dai Nasional yang akan memberi ceramah agama dalam agenda yang dimulai dari pukul 03:00 WIB ini.
Berikut susunan acara Tahajjud dan Subuh Berjamaah Nasional 1212 di Bandung
03:00-03:32 Tahajjud berjamaah
03:32-03:35 Pembukaan acara Sesi I oleh Ustadz Erick Yusuf
03:35-03:55 Tausyiah oleh KH Fahmi Salim Lc, MA
03:55-04:15 Tausyiah oleh KH Nonop Hanafi (Pimpinan Kafilah Ciamis)
04:15-04:22 Shalat Sunnah Qabliyah Subuh
04:22-04:42 Shalat Subuh
04:42-04:45 Sesi 2 dibuka oleh Ust Erick Yusuf
04:45-05:15 Tausyiah oleh KH Athian Ali
05:15-05:45 Live bersama KH Abdullah Gymnastiar, Habib Rizieq Syihab, dan KH Bachtiar Nasir
05:45-selesai Konferensi Pers
Bukan hanya di Kota Bandung Jawa Barat, spirit Tahajjud dan Subuh Nasional 1212 ini juga dilakukan di berbagai kecamatan, kota, kabupaten, dan provinsi.
Begitu pula di masjid-masjid terdekat. Sebab yang paling ditakuti oleh musuh-musuh Islam adalah saat jumlah jamaah Subuh sama dengan jamaah Shalat Jum'at. [Tarbawia/Om Pir]