Disuntik Vaksin Difteri, Sandiaga Uno pun Keluarkan Jurus Bangau


Sandiaga suntik vaksin Difteri. ©2017 Merdeka.com/Ahda Bayhaqi

Moslemcommunity.net - Wakil Gubernur DKI Jakarta Sandiaga Uno mengikuti program pemerintah suntik vaksin difteri, di Balai Kota Jakarta, Jumat (15/12) sore. Ia berkelakar ingin memberikan contoh kepada warga untuk mengikuti setiap program pemerintah.

"Saya ingin memberikan contoh mengikuti program yang sekarang digalakkan pemerintah pusat dan pemprov yaitu imunisasi difteri berkaitan dengan kejadian luar biasa (KLB)," ujar Sandi sesaat sebelum disuntik.

Sandi menuturkan sebagai pejabat pemerintahan, banyak sekali bertemu dengan orang. Per-hari saja bisa mencapai 5.000 orang. Karena itu pula ia mengajak awak media juga ikut serta dalam imunisasi itu.

"Teman-teman saya usulkan juga untuk suntik difteri. Karena kalian ketemu 5.000-6.000 orang. Jadi salaman ciuman cipika-cipiki, ucap dia.

Selain itu difteri merupakan penyakit yang sangat berbahaya. Catatan dokter klinik Pemprov DKI, sampai November ada 36 orang yang dirawat, dan dua meninggal.

"Kalau tidak ditreat selama 2-3 hari dari kontak dan berpotensi sampai meninggal dunia," tukas dia.

Pantauan merdeka.com, sebelum disuntik, Sandi diperiksa tensi darah lebih dahulu. Ketika disuntik Sandi sempat bercanda dengan memperlihatkan ekspresi kesakitan. Bereaksi pada hal tersebut ia keluarkan jurus bangau andalannya. (merdeka)

[http://news.moslemcommunity.net]
Banner iklan disini