Amien Rais Yakin Jokowi Lengser, Ngabalin: Jaga Lisanmu!


Ali Mochtar Ngabalin (Foto: Kaskus)

Moslemcommunity.net - Ketua Dewan Penasihat PA 212 Amien Rais yakin Joko Widodo (Jokowi) akan dilengserkan Allah dari posisi Presiden RI. Tenaga Ahli Utama Kedeputian IV Kantor Staf Presiden (KSP) Ali Mochtar Ngabalin menyinggung cara berkomunikasi Amien Rais.

"Allah itu putusannya adalah gaib. Tidak ada orang Indonesia menentukan kegaibannya. Man jadda wa jada, siapa berusaha dia dapat. Nanti Allah yang mengubah nasib suatu kaum kalau kaum mau berubah," ujar Ngabalin di kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta Pusat, Rabu (30/5/2018).

Ngabalin meminta Amien jangan bertindak mendahului Allah SWT. Amien juga diminta menjaga lisannya.

"Jangan Anda bertindak seperti Allah, kemudian menurunkan takdir berbuat semaumu. Jangan, jangan, jangan. Jaga lisanmu sebagai tokoh," kata Ngabalin sembari berbicara bahasa Arab.

Ngabalin mengaku heran karena Amien kerap menyerang Jokowi. Apakah Ngabalin akan memediasi pertemuan keduanya?

"Insyaallah. Saya kalau ketemu Pak Presiden mau tanya, 'Pak, ada apa ini.' Gue yang hari-hari ada di sini, kasihan juga. Nggak boleh. Kita harus meninggalkan suatu keteladanan yang bagus bagi negeri ini," ucapnya.

"Boleh berpolitik, boleh beda pilihan, tapi ada tata krama, orang menggunakan akhlak, etika, dan moral berpolitik. Jangan memfitnah dan adu domba, tidak bagus, capek bangsa ini. Apalagi datang dari seorang tokoh," tambahnya.

Sebelumnya diberitakan, Amien mengungkapkan pernyataan Jokowi akan dilengserkan Allah sebagai pemimpin dalam Rakornas PA 212 yang bertemakan 'Menyatukan Arah Perjuangan Umat Islam dalam Suksesi Kepemimpinan Nasional'. Dalam Rakornas ini, PA 212 mengeluarkan 12 resolusi dan juga daftar nama capres-cawapres.

Saat memberi sambutan, Amien menunjuk foto Jokowi yang terpasang di dinding. Menurut Amien, Jokowi akan dilengserkan Allah karena banyak melakukan kesalahan. Dia yakin hal itu akan terjadi dan malaikat akan membantu mewujudkan.

"Kita melihat secara jelas, kita perhatikan pemimpin yang akan dilengserkan Allah itu biasanya langkahnya dari salah ke keliru, dari keliru ke blunder, salah lagi dan seterusnya," kata Amien dalam sambutannya sambil menunjuk foto Jokowi yang ada di dinding aula dalam Rakornas PA 212 di Aula Sarbini, Taman Wiladatika, Cibubur, Jakarta Timur, Selasa (29/5).

(detik.com)

[http://news.moslemcommunity.net]
Banner iklan disini